Kamis, 01 Januari 2015

Audiensi Pertama ke Islamic Centre Binbaz (Audiensi #1)


            Pada hari jum’at lalu, tepatnya tanggal 05 Desember 2014 santri panatagama melakukan audiensi perdananya di sebuah pondok pesantren ternama. Yaitu pondok pesantren Islamic Centre Binbaz. yang terbagi atas tiga tempat. Yaitu BinBaz 1, BinBaz 2, dan BinBaz 3. Dengan lokasi yang tidak terlalu jauh dan terpisah. Bin Baz 1 untuk tempat yang putra. Untuk Bin Baz 2 untuk yang putri, dan yang terakhir untuk santri SD dan TK yaitu Bin Baz 3, yang terletak di Desa yang berbeda dengan Bin Baz 1 dan 2.
            Untuk kunjungan audiensi santri panatagama kemarin, adalah pondok Bin Baz 2. Tempat santri putri berada di Jl. Wonosari k, 10, Karanggayam, Sitimulyo, Piyungan, Bantul, DIY. Di pondok tersebut ada sekitar 700 santri. Mulai dari yang SD sampai yang SMA. Keadaan pesantren pun terkesan ramai. Dan schedule yang mereka jalani terlihat padat dan penuh. Kegiatan sekolah di mulai dari terbitnya udara subuh hingga mulai tersembunyinya cahaya bulan di malam hari. Namun, mereka menjalaninya dengan baik dan tertata. Dan ternyata, dalam mengurusi kondisi asrama tak hanya para guru perempuan, melainkan santri-santrinya sendiri. Yakni santri SMA yang terbilang sudah dewasa. Sehingga dapat mengatur kondisi asrama dan kondisi adik-adik kelasnya. Maka dari itu, santri SMA pun menyusun sebuah organisasi sekolah. Yaitu OSPIC. Yang setara dengan OSIS. Dengan maksud untuk dapat membentuk kelompok yang bisa berorganisai mengatur segala aktivitas rutin semua santri di dalam asrama, maupun sekolah mereka. Maka, akan dibentuk divisi-divisi untuk menjalankan pekerjaan sesuai masing-masing divisi.
Audiensi bersama santri Bin Baz  berlangsung di dalam kelas
Organisasi yang berhasil di bentuk pada tahun 2014 itu, insya allah akan berlangsng sampai 2015. Yang kemudian akan diganti para pengurus-pengurusnya. Dalam kurun waktu satu tahun ini untuk pembimbing OSPIC akan di pegang oleh Ustadzah Qiyadah Robbaniyah. Dengan diketuai oleh Al-Arissatuq Qoirun N. Di bantu oleh wakilnya Second Intanningrum. Dengan tujuh devisi yang berbeda-beda nama serta tugasnya dan tertata dengan teratur. Mulai dari divisi keamanan, divisi ibadan dan tarbiyah, divisi bahasa, divisi kebersihan, divisi mading, divisi belajar malam, dan yang terakhir divisi untuk olahraga.
Ketua OSPIC menjelaskan terkait kegiatan di Bin Baz
Untuk divisi keamanan dibina oleh Ustz. Ummu Nadia. Yang akan menjalankan empat jenis kegiatan, yaitu dalam kegiatan hariannya, seperti mengecek seluruh santri agar telah masuk ke asrama masing-masing tidak lebih dari pukul 22.00. Sehingga para santri pun tidak bangun kesiangan ataupun mengisi waktu tersebut dengna melakukan hal yang tidak bermanfaat. Contonya mengobrol, bermain, dan lain sebagainya. Adapula tugas yang harus dilakukan setiap harinya yakni mengecek lampu yang sudah dimatikan di malam hari, mengunci seluruh pintu dan jendela asrama sebelum tidur. Kemudian untuk agenda mingguan dalam devisi keamanan adalah salah satunya memberi hukuman pelanggar selama satu pekan tersebut. Dan juga mengabsen santri-santri yang melakukan perizinan di akhir pekan. Untuk agenda bulanan, divisi keamaan hanya bertugas mengecek barang-barang yang di bawa para santri setelah dari liburan. Dan yang terakhir adalah untuk agenda insidentalnya ialah menyelidiki kasus-kasus, seperti pencurian hingga hubungan dengan lawan jenis. Dan akan melakukan penggeledahan barang bawaan liburan, dan lain semacamnya.

Kemudian untuk divisi peribadahan dan tarbiyah akan di bina oleh Ustz. Ummu Saffanah dan Ustz. Ummu Wafdah. Dengan tiga jenis kegiatan dalam satu tahunnya. Seperti untuk kegiatan harian, divisi ini akan pengabsenan shalat, karena di wajib melakukan shalat berjama’ah di masjid sekolah. Dan untuk santri yang telat datang shalat berjama’ah di masjid akan di beri hukuman. Dan untuk kegiatan setelah shalat isya’ ada pembacaan hadist yang sudah di atur konsepnya oleh divisi tersebut. Dan untuk kegiatan mingguannya akan ada muhadharah usbu’iyyah, ada ta’lim di gedung aula MA yang dilakukan setiap hari kamis, ta’lim SW setiap hari sabtunya, dan akan dilakukan pendataan atau pengecekkan bagi santri-santru yang haidh dalam pekan tersebut, dan lain-lain. Dan kemudian untuk akhir semester akan ada muhadharah akbar.
Dan untuk divisi bahasa, akan di bina oleh Ustz. Ummu Mumtaz. Dalam aturan bahasa, bahasa yang digunakan hanya ada tiga. Yaitu bahasa indonesia sebagai bahsa umum, bahasa arab, dan bahasa inggris. Dalam devisi ini akan memberikan mufrodat setiap hari sabtu, senin, dan rabu. Dan dalam satu pekan akan ada kelas bahasa. Dengan bantuan adanya hiwar jama’i di setiap jum’at paginya. Akan juga di berikan motivasi berbahasa di setiap satu bulannya, dan di adakan ujian mufrodat. Dari mufrodat yang telah santri dapatkan akan ada waktu untuk di ujikan.
Kemudian dalam dIvisi kebersihan, akan di bina oleh Ustz. Ummu Nida. Yang akan mengatur kegiatan-kegiatan yang bersangkutan dengan kenyamanan dan kebersihan asrama. Dengan kegiatan hariannya adalah dalam kebersihan kamar santri yang harus dilihat dan diperiksa bagaimana kebersihannya. Namun, tak hanya dalam kebersihan asrama ataupun kamar saja yang dilakukan dalam devisi tersebut. Melainkan kebersihan badan seperti kuku yang akan dilihat setiap satu pekan. Dan untuk kebersihan lemari pribadi santri juga di periksa setiap pekannya. Untuk kebersihan pondok secara keseluruhan, biasanya ada kerja bakti para santri di setiap hari jum’at.
Gedunng sekolah Ponpes Bin Baz SMP-SMA
Dan dalam pengurusan mading, divisinya hanya akan mengurus perkembangan mading tersebut, yang akan ditempelkan karya-karya para santrui yang ingin berbagi cerita. Mulai dari banyaknya cerita keseharian yang dialami sendiri, hingga cerita fiksi yang terkandung di dalamnya suatu pesan. Yang tidak di perbolehkan dalam penulisan karya yang akan di berikan ke mading ialah cerita bohong atau yang mengandung hal-hal yang tidak ada faedahnya. Apalagi yang sekiranya dikatakan melanggar hukum syara’. Dan untuk divisi tersebut, di bina oleh Ustz. Ummu Nafis.
Para santri di BinBaz mempunyai agenda belajar setiap malamnya. Dan divisi belajar malam yang akan mengontrol berjalannya agenda belajar malam tersebut. Tak lupa setelah makan malam, akan ada yang membersihkan atau mengosongkan ruang makan. Dan dalam divisi tersebut ada tugas untuk bagian peminjaman buku di perpustakaan sekolah. Divisi tersebut akan di bina oleh Ustz. Ummu Rona.
Untuk kegiatan terakhir adalah olahraga, yang dilakukan setiap minggunya. Yaitu mengurusi agenda senam yang dilakukan setiap hari jum’at pagi. Kurang lebih satu jam. Dan akan ada lomba tiap dua pekan. Yang akan membina divisi tersebut adalah Ustz. Sri Rahayu.
Pemberian kenang-kenangan oleh santri Ponpes Bin Baz
Foto bersama setelah sharing usai
Setelah di beri tahu bagaimana pengaturan pondok tersebut dan bagaiamana kinerja tim OSPIC dalam setiap divisi-divisinya. Para santri panatagama pun berbagi sedikit gambaran bagaiaman tim OSIS di sekolah mereka sendiri. Dengan maksud dapat memberi gambaran kepada santri Bin Baz. Tak lama perbincangan berlangsung, para pengurus OSPIC pun mengajak santri panatagama untuk keliling asrama sembari membangun hubungan kekerabatan dalam obrolan di perjalanannya. 

Berkeliling ke semua bagian Pondok Pesantren bin Baz

Para santri Haiah Tholabah berbincang dengan santri Bin Baz sambil berkeliling


Para santri mengobrol di aula 

Ketika itu, asrama pondok tersebut sedang melakukan renovasi asrama. Sehingga tak banyak yang dapat dilihat oleh para santri panatagama yang berkunjung itu. Melihat bangunan asrama yang berjejer rapi, plus pemandangan pakaian-pakain besar mereka yang bergantung di tiup angin siang. Berbaris rapi dari ujung bangunan asrama, yang ternyata dalam asrama tersebut ada tempat londry juga yang dapat memudahkan para santri yang sulit mencari waktu untuk mencuci pakaian mereka.

Setelah mendirikan shalat dzuhur berjama’ah santri panatagama yang berkunjung pun berpamitan pada para pengurus OSPIC yang tadi telah memberikan gambaran pengalaman organisasinya dan jalan mengelilingi asrama mereka.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

Blogger news

Blogroll

About